PERJALANAN PRIBADI DALAM MENYIKAPI PERCERAIAN ORANG TUA SEBAGAI IDE PENCIPTAAN KARYA SENI GRAFIS

Downloads

Downloads per month over past year

Jesika, Tabita Arum (2024) PERJALANAN PRIBADI DALAM MENYIKAPI PERCERAIAN ORANG TUA SEBAGAI IDE PENCIPTAAN KARYA SENI GRAFIS. S1 thesis, Institut Seni Indonesia Surakarta.

[img]
Preview
Text
Tabita Arum Jesika - Up.pdf

Download (640kB) | Preview
Official url: https://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

Penciptaan karya seni grafis Tugas Akhir Kekaryaan yang berjudul “Perjalanan Pribadi Dalam Menyikapi Perceraian Orang Tua Sebagai Ide Penciptaan Karya Seni Grafis” berlatar belakang dari pengalaman penulis selama mengalami fenomena perceraian orang tua dan bagaimana penulis mengambil sikap dalam menjalaninya. Dengan tema perjalanan hidup yang telah di lalui dalam menyikapi sebuah fenomena perceraian orang tua ini, dapat menjadi sarana katarsis dan refleksi diri. Hal ini menjadi alasan kuat penciptaan karya seni grafis dengan mengambil ide perjalanan pribadi dalam menyikapi perceraian orang tua. Selain itu juga dapat memberikan edukasi bahwa terdapat cara bersikap positif agar terhindar dari dampak buruk yang dapat timbul dari adanya fenomena perceraian orang tua. Tujuan penciptaan karya seni grafis Tugas Akhir Kekaryaan ini adalah untuk menjelaskan konsep penciptaan berlandaskan teori mekanisme pertahanan ego oleh Sigmund Freud, dan bentuk visual dengan gaya surealisme dalam karya tugas akhir dengan mengambil ide perjalanan pribadi dalam menyikapi perceraian orang tua. Adapun metode yang digunakan adalah metode dari L.H. Chapman yang meliputi tiga tahap penciptaan, yaitu upaya penemuan ide gagasan, pengembangan dan penyempurnaan, dan visualisasi dalam medium. Pada penciptaan karya ini menghasilkan karya seni grafis yang menggunakan teknik linocut-stencil. Proses visualisasi kerya melalui beberapa tahapan hingga menghasilkan 10 karya seni grafis yang dipresentasikan.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Cetak Tinggi, Seni Grafis, Sikap Pribadi, Surealisme, Perceraian Orang Tua
Subject: 1. ISI Surakarta > Seni Rupa Murni
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Fine Arts
User deposit: Wahyu Karminah S.Sos., M.Ikom
Datestamp: 19 Aug 2024 01:15
Last mod: 19 Aug 2024 01:15
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6752

Actions (login required)

View item View item