METODE TRANSMISI GONG KEBYAR PADA KOMUNITAS KARAWITAN BALI DI SURAKARTA

Downloads

Downloads per month over past year

Aulia, Riza Alif (2023) METODE TRANSMISI GONG KEBYAR PADA KOMUNITAS KARAWITAN BALI DI SURAKARTA. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI -POTONG.pdf

Download (1MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id/

Abstract

Penelitian dengan judul “Metode Transmisi Gong Kebyar pada Komunitas Karawitan Bali di Surakarta” ini dilatarbelakangi dari berkembangnya seni dan budaya yang berdampak pada hidup serta berkembangnya suatu kesenian di luar wilayah aslinya. Dalam penelitian ini melihat praktik transmisi musikal atau pembelajaran kesenian gamelan Bali, khususnya Gong Kebyar di Surakarta dengan melihat pada empat komunitas yang terbagi ke dalam dua lingkup, formal dan non-formal, yaitu di lingkup formal terjadi di Program Studi Karawitan dan Etnomusikologi ISI Surakarta sedangkan di lingkup non-formal terjadi di Komunitas Ragabali dan Komunitas Hayuwerdhi. Dua permasalahan pokok yang dibahas dalam penelitian ini adalah: (1) bagaimana praktik transmisi Gong Kebyar di Surakarta dan (2) Bagaimana metode pembelajaran yang digunakan serta capaian di masing-masing komunitas? Dua permasalahan pokok ini dikaji melalui pendekatan etnografi dengan berpijak pada teori transmisi musik dari Irawati. Data-data dalam penelitian ini dikumpulkan melalui studi Pustaka, studi dokumentasi, wawancara, dan pengamatan secara langsung. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa praktik transmisi Gong Kebyar di Surakarta terbangun dari tiga unsur utama yaitu pelaku, konten, dan mekanisme. Metode yang digunakan dalam proses pembelajaran Gong Kebyar di Surakarta memiliki perbedaan antara lingkup formal dengan non-formal. Notasi digunakan dalam proses pembelajaran di lingkup formal sedangkan di lingkup non-formal tidak digunakan. Pengajar yang berasal dari Bali melakukan modifikasi metode dari metode asli Bali dengan kultur Jawa dalam rangka untuk mempermudah proses penerimaan materi oleh para murid. Kata kunci: Transmisi, Gong Kebyar, Metode pembelajaran

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Transmisi, Gong Kebyar, Metode pembelajaran
Subject: 1. ISI Surakarta > Etnomusikologi
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Etnomusicology
User deposit: Eko Sulistyo S.Sn
Datestamp: 27 Feb 2024 07:55
Last mod: 27 Feb 2024 07:55
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6439

Actions (login required)

View item View item