Ashari, Meisar (2013) ESTETIKA ORNAMEN MAKAM DI KOMPLEKS MAKAM RAJA-RAJA BUGIS. S2 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA SURAKARTA.
|
Text
Tesis Meisar Ashari.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Ornamen makam di kompleks makam kuno raja-raja Bugis adalah salah satu manifestasi kebudayaan masyarakat Bugis dari masa kejayaan kerajaan Islam pada abad ke XVII-XIX. Eksistensi ornamen merupakan ekspresi kebudayaan masyarakat Bugis untuk merepresentasikan religi, elite dan kekuasaan sebagai sistem dan identitas sosial dalam masyarakatnya. Untuk itu penelitian dengan judul “Estetika Ornamen Makam di Kompleks Makam Raja-raja Bugis” bertujuan menjelaskan bentuk, fungsi, dan nilai filosofi ornamen makam, tentang eksistensinya sebagai ekspresi kebudayaan masyarakat Bugis di Sulawesi Selatan. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif menggunakan pendekatan budaya dan estetika. Metode pengumpulan data dengan studi pustaka, observasi, dan wawancara. Oleh karena ornamen makam adalah produk kesenian masa lampau maka ada dua aspek kesenian yang perlu diperhatikan, yaitu konteks estetika yang mencakup bentuk dan keahlian yang melahirkan gaya. Kedua adalah dalam konteks makna (meanings), yang mencakup pesan dan kaitan lambang-lambangnya (symbolic value). Untuk itu eksistensi ornamen dianalisis berdasarkan interaksi dan interpretasi analisis melalui pendekatan estetika arkeologi. Interaksi analisis dilakukan untuk mendapatkan intersubjektif dari data-data yang dihasilkan dengan menggunakan riset etik atau berdasarkan data pada kajian pustaka atau berdasarkan pengetahuan dan pendapat dari peneliti. Dari hasil analisis diketahui bahwa eksistensi ornamen makam adalah selain sebagai identitas budaya masyarakat setempat juga sebagai gudang informasi yang dikomunikasikan melalui simbol-simbol visual dalam pola atau motif pada ornamen makam. Dalam konteks makna dan nilai filosofi ornamen makam pengaruh religi, elit, kekuasaan dan sistem sosial menjadi faktor esensial yang mempengaruhi ornamen sebagai bentuk ekspresi kebudayaan yang terintegrasi menjadi unsur-unsur kearifan lokal (local wisdom) masyarakat Bugis. Kata kunci: ornamen, makam, raja-raja Bugis, estetika
Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Subject: | 1. ISI Surakarta > Penciptaan dan Pengkajian Seni |
Divisions: | Faculty of Graduate Programs > School of Master Program (S2) |
User deposit: | Pascasarjana |
Datestamp: | 05 Jan 2017 08:55 |
Last mod: | 23 Jan 2017 04:33 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/897 |
Actions (login required)
View item |