SINTO, MUHAMMAD (2023) KEMBAR MAYANG SEBAGAI INSPIRASI PENCIPTAAN DHAPUR TOMBAK. S1 thesis, ISI Surakarta.
|
Text
Muhammad Sinto TA UP.pdf Download (396kB) | Preview |
Abstract
Kembar mayang adalah rangkaian bunga khas Jawa yang tercatat dalam sejarah. Kembar mayang dipercaya sebagai bagian dari sebuah ritual, sebuah sarana pada temu pengantin Jawa yang diartikan sebagai lambang terbentuknya keluarga baru. Kembar mayang yang klasik tradisional dengan bahan utama janur, dibentuk bulat melingkar teratur, ada unsur rangkaian janur berupa keris-kerisan, pecut-pecutan, walang-walangan, dan burung-burungan. Perwujudan bentuk kembar mayang pada bilah tombak dilakukan menggunakan teknik tinatah. Tujuan penciptaan karya ini adalah menghasilkan desain penerapan bentuk kembar mayang pada bilah tombak dan juga menghasilkan karya dhapur tombak yang terinspirasi dari bentuk visual kembar mayang. Penciptaan karya ini menggunakan metodologi Prof. Dharsono Sony Kartika tiga landasan dalam penciptaan karya yaitu subjek matter, bentuk, dan isi. Tugas akhir ini menghasilkan dua buah karya tombak dengan nama tombak tinatah janur kembar mayang dan tombak tinatah buah nanas yang dilengkapi dengan sandangannya yaitu hulu dan warangkanya.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Not controling keyword: | kembang mayang, tinatah, dan tombak |
Subject: | 1. ISI Surakarta > Keris dan Senjata Tradisional |
Divisions: | Faculty of Fine Art and Design > School of Kris and Traditional Weaponry |
User deposit: | Eko Sulistyo S.Sn |
Datestamp: | 14 Nov 2023 03:11 |
Last mod: | 14 Nov 2023 03:11 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6231 |
Actions (login required)
View item |