PERKEMBANGAN KOREOGRAFI OPAK ABANG KARYA SUSI HANDAYANI PADA TAHUN 2007-2017

Downloads

Downloads per month over past year

Desytha, Sismania (2019) PERKEMBANGAN KOREOGRAFI OPAK ABANG KARYA SUSI HANDAYANI PADA TAHUN 2007-2017. S2 thesis, ISI Surakarta.

[img]
Preview
Text
TESIS Sismania Desytha.pdf

Download (1MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id/

Abstract

INTISARI Opak Abang merupakan salah satu jenis tarian tradisional yang dikembangkan dari kesenian kethoprak dengan diiringi oleh instrumen terbang. Tari ini diciptakan oleh Aris Salamun yang kemudian dikembangkan oleh salah seorang seniman tari bernama Susi Handayani pada tahun 2007. Sejak diciptakan hingga saat ini, tari Opak Abang mengalami perkembangan yang dipengaruhi oleh beberapa faktor. Tulisan ini mencoba menganalisis dua persoalan utama seputar perkembangan koreografi Opak Abang karya Susi Handayani dan faktor-faktor yang mempengaruhi adanya perkembangan tari tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang disajikan secara deskriptif analisis dengan pendekatan etnokoreologi untuk dapat menjawab rumusan masalah secara komprehensif. Sebagai landasan konseptual, penelitian menggunakan teori koreografi oleh RM Soedarsono dan teori perubahan oleh Alvin Boskof sebagai piranti analisisnya. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa tari Opak Abang merupakan bentuk karya tari baru yang dikembangkan dari bedhayan dalam kethoprak terbang. Bedhayan dalam masyarakat Kendal dikenal sebagai tarian pembuka yang saat ini terlepas dari pertunjukan ketoprak dan dinamakan tari Opak Abang. Saat ini tari Opak Abang dikembangkan secara lebih lanjut dengan gerak-gerak yang terinspirasi dari gerak tari bedhayan serta gerak-gerik kehidupan masyarakat Kendal. Sejak awal tari ini dikembangkan, terlihat telah terjadi empat kali perkembangan secara koreografi pada tahun 2007, tahun 2013 dan 2014, dan tahun 2016. Perubahan yang paling menonjol terlihat pada unsur gerak dan musik. Perkembangan disebabkan oleh faktor internal meliputi, keinginan pribadi seniman, kreativitas, dan bentuk sajian, serta faktor eksternal meliputi politik, sosial, ekonomi, religi dan pariwisata.

Type: Thesis (S2)
Not controling keyword: Perkembangan, Opak Abang, Susi Handayani
Subject: 1. ISI Surakarta > Penciptaan dan Pengkajian Seni
Divisions: Faculty of Graduate Programs > School of Master Program (S2)
User deposit: UPT. Perpustakaan
Datestamp: 30 Jun 2022 01:11
Last mod: 30 Jun 2022 01:11
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/5412

Actions (login required)

View item View item