Safitri, Nina Ayu (2019) PERANCANGAN INTERIOR ART CENTER DI KOTA MALANG DENGAN TEMA TOPENG MALANGAN. S1 thesis, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.
|
Text
NINA AYU SAFITRI(FIX).pdf Download (7MB) | Preview |
Abstract
Perancangan Interior Art Center di Kota Malang dengan Tema Topeng Malangan adalah fasilitas publik yang dirancang untuk menampung berbagai kegiatan para seniman yang ada di Kota Malang baik seniman tunggal maupun seniman yang berasal dari komunitas untuk dapat melakukan kegiatan pameran maupun pertunjukan, selain itu bangunan Art Center ini juga memiliki fungsi sebagai tempat edukasi dan wisata yanng ditujukan untuk wisatawan domestik maupun mancanegara. Perancangan Interior Art Center di Kota Malang ini menghadirkan tema topeng malangan yang dipadukan dengan gaya kontemporer. Perancangan ini menawarkan fasilitas seperti gallery/ruang pameran, ruang workshop, perpustakaan, toko, café hingga auditorium. Perancangan ini menggunakan metode perancangan yang terdiri dari proses desain input, sintesa dan output. Input berupa data literatur, lapangan, sintesa melalui proses analisis desain dan output berupa hasil desain. Pendekatan yang digunakan pada perancangan ini menggunakan pendekatan fungsi, ergonomi, tema gaya dan estetika. Analisa desain mengambil ide dari beberapa bagian yang ada pada Topeng Malangan terutama pada bagian hiasan kepala dan bentuk lengkung yang ada pada topeng tersebut. Tidak hanya bentuk, warna yang ada pada topeng malangan juga akan dipadukan dengan gaya kontemporer yang digunakan pada perancangan ini. perancangan ini memiliki fasilitas ruang meliputi: lobby, ruang pameran/gallery, ruang workshop, perpustakaan, toko dan café
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Not controling keyword: | Interior, Topeng, Kesenian, Art Center, Komunitas |
Subject: | 1. ISI Surakarta > Desain Interior |
Divisions: | Faculty of Fine Art and Design > School of Interior Design |
User deposit: | UPT. Perpustakaan |
Datestamp: | 31 Dec 2019 06:43 |
Last mod: | 31 Dec 2019 06:43 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3931 |
Actions (login required)
View item |