OPERA TANDING GENDHING “THE MOTHER’S” KARYA MATHEUS WASI BANTOLO (Kajian Pragmatik)

Downloads

Downloads per month over past year

Novitasari, Arnelia Dwifauzi (2019) OPERA TANDING GENDHING “THE MOTHER’S” KARYA MATHEUS WASI BANTOLO (Kajian Pragmatik). S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
Arnelia Dwifauzi - 15134103.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berusaha mengungkap makna yang terdapat dalam karya Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” Karya Matheus Wasi Bantolo. Terdapat tiga permasalahan untuk mengungkap makna tersebut meliputi: (1) Bagaimana bentuk non-verbal dalam Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” karya Matheus Wasi Bantolo? (2) Bagaimana bentuk komponen verbal dalam Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” karya Matheus Wasi Bantolo? (3) Bagaimana analisis komplementer komponen non-verbal dan komponen verbal dalam Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” karya Matheus Wasi Bantolo? Ketiga permasalahan tersebut dikaji dengan menggunakan kajian Pragmatik Kreidler. Untuk membedah masalah komponen yang bersifat verbal dalam karya tersebut menggunakan teori pragmatik. Adapun untuk membedah masalah yang bersifat non-verbal dengan menggunakan teori seni pertunjukan Maryono, dengan menggunakan kedua teori tersebut akan menjawab analisis komplementer Opera Tanding Gendhing “the Mother’s”. Penelitian ini bersifat kualitatif. Data-data dikumpulkan melalui studi pustaka, wawancara, dan pengamatan terhadap Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” karya Matheus Wasi Bantolo. Hasil penelitian menunjukkan: Karya tari ini berbentuk opera yang disajikan dengan menggunakan desain dramatik yang memiliki komponen verbal dan non-verbal, pertama bentuk komponen non-verbal yang disajikan menggambarkan pola-pola cinta antara ibu dengan anak, penyesalan seorang ibu, dan juga kedamaian. Kedua komponen verbal dalam karya tari ini menyampaikan sebuah makna yaitu tentang adanya cinta, penyesalan dan kedamaian. Adapun hasil analisis komplementer menunjukkan bahwa Opera Tanding Gendhing “the Mother’s” merupakan sebuah karya yang memiliki makna cinta, penyesalan, dan kedamaian. Kata kunci: Opera Tanding Gendhing “the Mother’s”, bentuk komponen non-verbal, bentuk komponen verbal, dan analisis komplementer.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Kata kunci: Opera Tanding Gendhing “the Mother’s”, bentuk komponen non-verbal, bentuk komponen verbal, dan analisis komplementer.
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 20 Nov 2019 02:21
Last mod: 20 Nov 2019 02:21
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3701

Actions (login required)

View item View item