Inovasi Bentuk Pertunjukan Kesenian Rakyat Kuda Lumping di Desa Gandu II, Kecamatan Tembarak, Kabupaten Temanggung

Downloads

Downloads per month over past year

Rokhim, Nur (2018) Inovasi Bentuk Pertunjukan Kesenian Rakyat Kuda Lumping di Desa Gandu II, Kecamatan Tembarak, Kabupaten Temanggung. Project Report. Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Surakarta. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
INOVASI BENTUK PERTUNJUKAN KESENIAN RAKYAT_Nur Rokhim.pdf

Download (3MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id/

Abstract

Demam kesenian rakyat kolaborasi Leakan di Temanggung rupanya sudah tidak dapat dibendung lagi, terutama kawula muda dan animo sebagian masyarakat yang mendukung kehadiran kolaborasi. Para seniman senior dan para orang tua rata-rata menolak kehadiran kolaborasi tersebut, mereka merasa risih dengan pengembangan seni pertunjukan yang demikian. Akhirnya Dinas melarang petunjukan kolaborasi Kuda Lumping dengan tari Leak, Pendet dan Barong Bali. Hal ini dimaksudkan untuk mengembalikan eksistensi pertunjukan Kuda Lumping seperti semula sebagai seni yang mempunyai ciri khas Temanggung. Kesenian Kuda Lumping Sri Budoyo berada pada situasi yang rumit, di tengah-tengah tuntutan selera masyarakat yang semakin beraneka ragam. Tekad masyarakat pendukung kesenian sudah bulat untuk menjaga dan melestarikan kesenian Kuda Lumping supaya tetap eksis dengan ciri khasnya. Berbagai permasalahan mitra sebagi akibat masuknya kesenian luar daerah yang mengusik eksistensi kesenian lokal sebagai ciri khas daerah, maka akan ditawarkan solusi untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi. Inovasi adalah sebuah cara yang akan dilakukan sebagai solusinya. Inovasi yang dilakukan adalah pemberdayaan anak-anak sebagai generasi penerus kesenian Kuda Lumping di desa Gandu II, yang nantikan akan memegang kendali kesenian di desa tersebut. Anak-anak diberi pelatihan tari Geculan sebagai dasar kepenarian mereka, gerak-gerak yang disusun disesuaikan dengan usianya.

Type: Monograph (Project Report)
Not controling keyword: Inovasi, Kesenian rakyat, Kuda Lumping
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perpustakaan
Datestamp: 05 Aug 2019 00:52
Last mod: 05 Aug 2019 00:52
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3352

Actions (login required)

View item View item