KESENIAN SINGO ULUNG BONDOWOSO SEBAGAI SUMBER IDE PENCIPTAAN MOTIF BATIK UNTUK BUSANA PESTA

Downloads

Downloads per month over past year

HASANAH, NAFISATUL (2018) KESENIAN SINGO ULUNG BONDOWOSO SEBAGAI SUMBER IDE PENCIPTAAN MOTIF BATIK UNTUK BUSANA PESTA. S1 thesis, FAKULTAS SENI RUPA DAN DESAIN.

[img]
Preview
Text
Nafisatul Hasanah, ok.pdf

Download (28MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Kesenian Singo Ulung Sebagai Sumber Ide Penciptaan Motif Batik Untuk Busana Pesta, Deskripsi Karya Program Studi D-4 Batik, Jurusan Kriya, Fakultas Seni Rupa Desain, Institut Seni Indonesia Surakarta. Kesenian Singo Ulung Bondowoso digunakan oleh masyarakat Desa Blimbing, Kecamatan Klabang sebagai media upacara bersih desa, yang memiliki beberapa tarian didalamnya yakni, Singo Ulung, Topeng Konah, Tandhak Bine’ (putri), dan Ojung. Nilai yang terkandung didalamnya, diantaranya adalah nilai kepribadian, nilai religiusitas dan nilai sosial. Kekhasan dan filosofi yang dalam kesenian Singo Ulung baik untuk dijadikan teladan dalam kepemimpinan yang bermanfaat bagi sesama. Kesenian ini dieksplor ke dalam motif batik yang diaplikasikan dalam busana pesta untuk menghadiri upacara pelantikan, kenaikan jabatan, dan lain-lain. Busana ini di rancang bagi wanita awal umur 20-28 tahun. Proses penciptaan karya menggunakan metode penciptaan seni dengan tahapan meliputi: eksplorasi, perancangan, dan perwujudan karya, deskripsi serta menggunakan pendekatan estetika. Hasil yang dicapai adalah terciptanya motif dengan sumber ide Kesenian Singo Ulung. Karya berjumlah 5 busana pesta dengan bentuk baju dan bawahan jarit. Adapun nama motif batik yang diciptakan meliputi: Akadhi Meltassah Manjalin ( Bagaikan cambukan rotan), Neter e Tete Pote (Berjalan di Jembatan Putih), Tresnah (Sayang), Nyaghara (Seperti laut), dan Lembhengngah Omat (Sayapnya orang banyak). Pendeskripsian karya dijabarkan dalam aspek visual dan filosofi. Karya disajikan dengan stilasi objek ide yang menarik dengan mengedepankan komposisi motif dan warna sehingga menghasilkan sebuah karya seni batik yang bernilai estetis. Kata kunci: Kesenian Singo Ulung, batik tulis, busana.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Kesenian Singo Ulung, batik tulis, busana.
Subject: 1. ISI Surakarta > Batik
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Batik
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 12 Dec 2018 00:39
Last mod: 12 Dec 2018 00:39
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/2756

Actions (login required)

View item View item