KONTRIBUSI KARATE DAN TAI CHI TERHADAP GERAK TARI GAGAH, ALUS, DAN PUTRI GAYA SURAKARTA

Downloads

Downloads per month over past year

Supriyanto, Mt. (2009) KONTRIBUSI KARATE DAN TAI CHI TERHADAP GERAK TARI GAGAH, ALUS, DAN PUTRI GAYA SURAKARTA. Project Report. Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Surakarta. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
MT. Supriyanto.pdf

Download (7MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id/

Abstract

Penelitian yang berjudul: “Kontribusi Karate dan Tai Chi Terhadap Gerak Tari Gagah, Alus, dan Putri Gaya Surakarta” mengungkap tentang sejauh mana sumbangan Karate dan Tai Chi Chuan terhadap gerak tari gagah, alus, dan gerak tari putri. Karate dan Tai Chi adalah bentuk latihan fisik yang terdapat dalam mata kuliah Olah Tubuh pada semester IV. Olah Tubuh sebagai sumber dan sarana gerak tari yang efektif, merupakan bentuk latihan fisik yang telah lama digunakan untuk menunjang meningkatkan kualitas penari, khususnya pada mahasiswa jurusan tari. Oleh karena itu, dalam penerapan latihan-latihan olah tubuh banyak digunakan teknik-teknik, cara-cara baru atau materi-materi dari jenis olah raga, seperti, Karate, dan Tai Chi. Karate dan Tai Chi keduanya adalah jenis latihan seni bela diri, Karate jenis seni bela diri berasal dari Jepang, dan Tai Chi jenis seni bela diri berasal dari China. Perbedaan keduanya adalah dalam hal karakter, Karate berkarakter keras, tegas, kuat, sedangkan Tai Chi berkarakter lembut, lambat dan mengalir (banyu mili). Keduanya memiliki disiplin latihan yang bermanfaat bagi perkembangan tari tradisi, khususnya dalam menunjang peningkatan kualitas tari. Seperti halnya dalam olah tubuh, Karate dan Tai Chi pun memiliki unsurunsur kondisi fisik yang sama dengan unsur-unsur kondisi fisik di dalam tari, baik gerak tari gagah, alus maupun dalam gerak tari putri. Unsur-unsur tersebut antara lain adalah : kekuatan, daya tahan, keseimbangan, kelenturan, kecepatan, kelincahan, koordinasi dan ketepatan. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat deskriptif kualitatif, yaitu metode yang mendapatkan data berdasarkan melalui pengamatan, wawancara dan data-data yang didapatkan berupa data-data dan gambar. Hasil penelitian ini banyak memberi kontribusi antara lain meningkatkan kesadaran gerak, konsentrasi, pendalaman tari, menambah perbendaharaan dalam tari.

Type: Monograph (Project Report)
Not controling keyword: Gerak Tari, Tari gaya Surakarta, Karate, Tai Chi
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perpustakaan
Datestamp: 20 Jul 2018 01:33
Last mod: 20 Jul 2018 01:33
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/2506

Actions (login required)

View item View item