Geni, Whisang (2017) STUDI AKSESIBILITAS PADA FASILITAS PENDIDIKAN SISWA TUNADAKSA DI SDLB-D NEGERI BENDO KOTA BLITAR. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.
|
Text
WISANG.pdf - Submitted Version Download (4MB) | Preview |
Abstract
Studi Kasus Tentang Desain Penerapan Aksebilitas dan Fasilitas Pendidikan Siswa Tunadaksa di SDLB-D Negeri Bendo Kota Blitar. Tugas Akhir: Jurusan Desain Interior. Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Seni Indonesia Surakarta. Permasalahan yang di bahas di skripsi ini adalah (1)Bagaimana penerapan aksesibilitas dan fasilitas pendidikan siswa Tunadaksa di SDLB D Negeri Bendo Kota Blitar? (2) Bagaimana aksesibilitas danfasilitas pendidikan berdasarkan kebutuhan kenyamanan siswa tunadaksa di SDLB D Negeri Bendo Kota Blitar?. Tujuan Penelitian (1) Mengetahui gambaran tentang penerapan aksesibilitas dan fasilitas belajar di SDLB D Negeri Bendo Kota Blitar. (2)Mengetahui aksesibilitas dan fasilitas pendidikan berdasarkan kebutuhan kenyamanan siswa tuna daksa di SDLB D Negeri Bendo Kota Blitar. Metode yang digunakan metodologi penelitian kualitatif, dimana data yang dikumpulkan memiliki arti lebih daripada hanya sekedar angka atau frekuensi. Penelitian kualitatif menekankan pada analisis induktif, teori yang dikembangkan dimulai di lapangan studi dari data yang terpisah-pisah yang saling berkaitan. Data atau informasi yang dikumpulkan dan dikaji dari beragam sumber data. Pada proses pengumpulan data selalu diikuti reduksi data dan sajian data. Data yang berupa catatan lapangan yang terdiri dari bagian diskripsi dan refleksinya adalah data yang telah digali dan dicatat. Analisi sini dapat disimpulkan beberapa hal : (1) Aksesibilitas yang diterapkan saat ini belum memenuhi asas aksesibilitas yang sesuai dengan standar aksesibilitas dan belum mendukung kemandirian siswa. (2) Fasilitas pendidikan yang diterapkan di SDLB Negeri Bendo membutuhkan beberap apenyesuaian dengan standar fasilitas belajar bagi penyandang Tunadaksa. Kata kunci :Aksesibilitas, Ergonomi, Interior
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Not controling keyword: | Aksesibilitas, Ergonomi, Interior |
Subject: | 1. ISI Surakarta > Desain Interior |
Divisions: | Faculty of Fine Art and Design > School of Interior Design |
User deposit: | UPT. Perpustakaan |
Datestamp: | 23 Nov 2017 03:13 |
Last mod: | 23 Nov 2017 03:13 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/1674 |
Actions (login required)
View item |