BUNGA DAISY SEBAGAI IDE DASAR PENCIPTAAN BACKDROP PHOTOBOOTH WEDDING MAKRAME

Downloads

Downloads per month over past year

Sukowati, Deti Sekar (2023) BUNGA DAISY SEBAGAI IDE DASAR PENCIPTAAN BACKDROP PHOTOBOOTH WEDDING MAKRAME. S1 thesis, ISI Surakarta.

[img]
Preview
Text
DETI SEKAR SUKOWATI.pdf

Download (1MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

Bunga Daisy merupakan bunga komposit yang berarti terdiri dari dua bunga yang digabungkan menjadi satu melalui proses hibridisasi. Bagian kelopak dalam disebut disk floret dan kelopak luar disebut ray floret. Karena bunga Daisy terdiri dari dua bunga yang menyatu dengan baik maka bunga Daisy sering disebut bunga yang melambangkan cinta sejati. Selain itu bunga Daisy dapat digunakan untuk topping salad atau teh karena termasuk golongan edible flower. Bunga Daisy tersebut memberikan ide pada penciptaan karya berupa backdrop photobooth wedding menggunakan teknik makrame. Makrame ini diaplikasikan pada backdrop untuk wedding karena kebanyakan kerajinan dari makrame adalah kerajinan seperti tas, hiasan dinding, dompet dan lainnya. Penciptaan karya ini menggunakan teori SP. Gustami yaitu metode “tiga tahap enam langkah penciptaan karya seni kriya”. Proses penciptaan karya dimulai dari tahap eksplorasi dengan melakukan pengamatan pada bunga Daisy dan teknik makrame, selanjutnya tahap perancangan yang dimulai dari membuat desain alternatif untuk dipilih sebagai desain untuk diwujudkan sebagai sebuah karya. Berikutnya adalah tahap perwujudan yang bermula dari proses persiapan alat dan bahan, pembentukan karya menggunakan tangan dengan teknik simpul-menyimpul dalam makrame berupa simpul kepala, simpul kotak, simpul gordin dan simpul spiral yang diaplikasikan pada besi hollow. Setelah itu proses finishing dilakukan dengan memotong sisa tali dan memberikan isolasi pada ujung tali. Karya tugas akhir ini menghasilkan 3 karya backdrop photobooth wedding dengan judul; Armonioso, Equilibrio, Diferencia. Dengan terciptanya karya bunga Daisy sebagai ide dasar penciptaan backdrop photobooth wedding makrame diharapkan dapat menambah wawasan masyarakat mengenai makrame yang dapat dipalikasikan dengan berbagai bentuk dan bahan. Kata kunci: Makrame, Bunga Daisy, Photobooth Wedding, backdrop

Type: Thesis (S1)
Subject: 1. ISI Surakarta > Kriya Seni
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Craft Study Program
User deposit: Raden Lalan Fuandara
Datestamp: 21 Jun 2024 06:39
Last mod: 21 Jun 2024 06:39
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6625

Actions (login required)

View item View item