LARUNG SESAJI DALAM MOTIF BATIK UNTUK BUSANA CASUAL WANITA DEWASA

Downloads

Downloads per month over past year

ANGGITA, ELISA BELLA (2023) LARUNG SESAJI DALAM MOTIF BATIK UNTUK BUSANA CASUAL WANITA DEWASA. S1 thesis, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.

[img]
Preview
Text
ELISA BELLA ANGGITA Cut.pdf

Download (886kB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

Karya tugas akhir dengan judul Larung Sesaji Dalam Motif Batik Untuk Busana CasualWanita Dewasa tercipta berdasarkan keteterarikan dari makna pada upacara larung sesaji. Pemilihan sumber ide ini bertujuan penciptaan motif batik tulis kreasi baru larung sesaji dan sebagai sarana pengenalan salah satu kebudayaan Indonesia yang diterapkan dalam busana casual wanita dewasa. Pengkarya berharap upaya ini mampu menginspirasi para pengkarya dalam masyarakat agar mau mengangkat budaya-budaya yang ada di Indonesia yang tidak kalah menarik. Penciptaan karya ini menggunakan tiga tahap enam langkah yakni pengumpulan data, seperti melakukan pengamatan pada upacara larung sesaji, perancangan atau memvisualkan sumber yang didapat menjadi desain alternatif, desain terpilih dan desain disempurnakan. Tahap perwujudan atau menjadikan karya nyata batik dengan tehnik tutup celup menggunakan warna alam lalu kain batik di jahit menjadi busana casual Wanita dewasa. Hasil karya berjumlah 4 busana casual dengan judul Bahtera Sagara dengan nama motif Lakara Meraki, Rahsa Linuhung dengan nama motif Abyudaya Dakara, Grahita Sampena dengan nama motif Hirap Mara dan Dahayu Kalis dengan nama motif Asa Arshaka. Karya busana ini dilengkapi dengan aksesoris seperti anting, hiasan rambut dan sepatu docmart. Dengan karya ini pengkarya mengenalkan kepada masyarakat terutama pada kaum muda untuk terus melestarikan kebudayaan dengan memunculkan ide-ide baru yang berbau kebudayaan Indonesia. Kata kunci : larung sesaji, batik tulis, busana casual

Type: Thesis (S1)
Subject: 1. ISI Surakarta > Batik
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Batik
User deposit: Raden Lalan Fuandara
Datestamp: 26 Sep 2023 08:03
Last mod: 26 Sep 2023 08:04
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6126

Actions (login required)

View item View item