RUSMIANDIKA, BITA FERTI (2023) KESENIAN BARONG OSING SEBAGAI SUMBER IDE PENCIPTAAN MOTIF BATIK TULIS UNTUK BUSANA CASUAL WANITA. S1 thesis, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.
|
Text
BITA FERTI RUSMIANDIKA Cut.pdf Download (868kB) | Preview |
Abstract
Sumber inspirasi dari karya tugas akhir ini berawal dari ketertarikan akan kesenian barong osing, kesenian ini terletak di Desa Kemiren Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi. Tujuan dari penciptaan karya ini adalah menciptakan motif batik yang bersumber pada barong osing, membuat desain busana casual dengan motif batik barong osing, mengaplikasikan motif batik barong osing pada busana casual wanita. Topik ini dipilih karena masih belum banyak yang menggunakan kesenian barong osing sebagai motif batik. Barong Osing memiliki bentuk dan keunikan yang tidak dimiliki jenis barong lain, seperti memiliki mahkota dikepala dan mempunyai sayap. Hal tersebut menarik untuk diwujudkan sebagai karya yang digunakan sebagai salah satu upaya ikut menjaga kelestrian kesenian tersebut. Pencipta memilih barong osing sebagai sumber ide motif batik untuk busana casual karena ingin memperkenalkan kesenian asli Banyuwangi. Motif utama pada karya ini adalah bentuk dari barong osing yang kemudian dieksplorasi ke dalam motif batik tulis yang digayakan atau distilasi dengan teknik pengulangan dan diaplikasikan kedalam busana casual. Pencipta karya batik ini menggunakan metode penciptaan seni, pengumpulan data di dapatkan penulis dari wawancara dengan salah satu Budayawan Banyuwangi. Setelah melalui tahap ini pencipta melanjutkan ke tahap perwujudan karya. Tahap perwujudan merupakan proses untuk memvisualisasikan desain ke dalam bentuk karya nyata Teknik yang digunakan dalam proses penciptaan karya adalah teknik batik tulis dengan menggunakan kain jenis katun primisima. Teknik pembatikan yang digunakan adalah teknik batik dengan proses pewarnaan tutup celup dan colet. Busana yang pencipta angkat adalah desain busana casual dengan karakter santai dan simple yang mengutamakan kenyamanan bagi pemakai. Hasil karya busana yangtelah diciptakan ada 4 yaitu : Legowo, Serapan, Londaya, Jakripah. Kata kunci : Banyuwangi, Barong ,Osing
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subject: | 1. ISI Surakarta > Batik |
Divisions: | Faculty of Fine Art and Design > School of Batik |
User deposit: | Raden Lalan Fuandara |
Datestamp: | 25 Sep 2023 04:07 |
Last mod: | 25 Sep 2023 04:07 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6120 |
Actions (login required)
View item |