ROHMAH, USFI SYAFIATU (2022) KAIN SINJANG SEBAGAI PELENGKAP BUSANA CASUAL DENGAN SUMBER IDE MOTIF WAYANG SRIKANDI. S1 thesis, ISI Surakarta.
|
Text
Laporan TA UP.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Sumber inspirasi dari karya tugas akhir ini berawal dari ketertarikan akan Srikandi dan isu tentang patriarki di Indonesia. Pemilihan topik ini bermula dari maraknya budaya patriarki dikalangan masyarakat. Tokoh Srikandi secara faktual sudah dapat dibuktikan menjadi simbol aktualitas dan kiprah perempuan dalam memperjuangkan hak-hak para perempuan. Disamping itu secara tersirat, sosok Srikandi dapat mengedukasi masyarakat bahwa emansipasi atau kesetaraan gender sudah ada sejak zaman dulu. Pencipta memilih Srikandi sebagai sumber ide motif batik untuk kain sinjang sebagai pelengkap busana casual karena ingin memperkenalkan sosok serta sifat-sifat Srikandi yang patut untuk diteladani. Motif utama pada karya ini adalah visual dari Wayang Srikandi yang kemudian dieksplorasi ke dalam motif batik tulis yang digayakan atau distilasi dengan teknik pengulangan yang diaplikasikan dalam kain sinjang sebagai pelengkap busana casual. Dalam konteks metodologis terdapat tiga tahap penciptaan yaitu eksplorasi, perancangan dan perwujudan. Setelah melalui tahap ini pencipta melanjutkan ke tahap perwujudan karya. Tahap perwujudan merupakan proses untuk memvisualisasikan desain ke dalambentuk karya nyata Teknik yang digunakan dalam proses penciptaan karya adalah teknik batik tulis dengan menggunakan kain jenis katun sutra. Teknik pembatikan yang digunakan adalah teknik batik dengan proses pewarnaan tutup celup. Busana yang pencipta angkat adalah desain busana casual dengan karakter santai dan simple yang mengutamakan kenyamanan bagi pemakai. Hasil karya busana yang telah diciptakan ada 4 yaitu : Padmarini, Praveena, Pramesti, Prisha, Pratibha. Kata kunci : Srikandi, Patriarki, Batik Tulis, Kain Sinjang dan Busana Casual
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Not controling keyword: | Srikandi, Patriarki, Batik Tulis, Kain Sinjang dan Busana Casual |
Subject: | 1. ISI Surakarta > Batik |
Divisions: | Faculty of Fine Art and Design > School of Batik |
User deposit: | Eko Sulistyo S.Sn |
Datestamp: | 28 Feb 2023 09:15 |
Last mod: | 28 Feb 2023 09:15 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/5848 |
Actions (login required)
View item |