PERAN KI WONGSO SUBAGYO DALAM MEMPERTAHANKAN KELOMPOK KARAWITAN WERDININGSIH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Downloads

Downloads per month over past year

Dewi, Yova Erlinda (2024) PERAN KI WONGSO SUBAGYO DALAM MEMPERTAHANKAN KELOMPOK KARAWITAN WERDININGSIH DI KABUPATEN TULUNGAGUNG. S1 thesis, ISI Surakarta.

[img]
Preview
Text
Yova Erlinda Dewi.pdf

Download (1MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

Penelitian ini tentang Peran Ki Wongso Subagyo Dalam Mempertahankan Kelompok Karawitan Werdiningsih Desa Kendalbulur Kabupaten Tulungagung. Masalalah yang diungkap dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana latar belakang kehidupan Ki Wongso Subagyo sebagai seorang seniman di Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, (2) Bagaimana peran Ki Wongso Subagyo dalam mempertahankan kelompok Karawitan Werdiningsih di Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, (3) Bagaimana Ki Wongso Subagyo memiliki kontribusi penting dalam mendorong keberlangsungan kelompok Karawitan Werdiningsih di Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, data-data diperoleh melalui studi pustaka, observasi, dan wawancara. Teori yang digunakan untuk membahas latar belakang kehidupan Ki Wongso Subagyo adalah teori Kuntowijoyo mengenai latar belakang kehidupan. Teori Soerjono digunakan untuk menganalisis perananan Ki Wongso Subagyo dalam mempertahankan kelompok karawitan dengan kiprahnya. Hasil penelitian adalah Ki Wongso Subagyo dan usaha yang dilakukan untuk mempertahankan Kelompok Karawitan Werdiningsih di Desa Kendalbulur, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung dengan menjadi pengrawit, menciptakan karya, melatih seni karawitan. Sebagai pengrawit Ki Wongso Subagyo menyumbangkan ide dan gagasan garap, serta menjadi motivator kelompok karawitan sekitar. Ki Wongso Subagyo sebagai pelatih memberikan pengetahuan terhadap murid, menjadi wadah berlatih karawitan, mencetak generasi penerus, mencetak sindhèn muda terutama pada murid Kelompok Karawitan Werdiningsih untuk tetap melestarikan seni karawitan. Karya Ki Wongso Subagyo mempengaruhi dan menambah repertoar karya seni karawitan di Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung. Kata Kunci: peran, mempetahankan, karawitan, Ki Wongso Subagyo

Type: Thesis (S1)
Subject: 1. ISI Surakarta > Karawitan
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Karawitan
User deposit: Raden Lalan Fuandara
Datestamp: 30 Aug 2024 07:10
Last mod: 30 Aug 2024 07:10
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6761

Actions (login required)

View item View item