Maghpirah, Futri Eka (2016) KAJIAN KREATIVITAS TARI RETNA TAMTAMA KARYA NANUK RAHAYU. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.
|
Text
FUTRI EKA MAGHPIRAH.pdf Download (10MB) | Preview |
Abstract
Penelitian skripsi berjudul “Kajian Kreativitas Tari Retna Tamtama karya Nanuk Rahayu” ini berawal dari ketertarikan melihat muatan kreatif pada tari Retna Tamtama dengan bentuk tari tradisi Surakarta yang bertemakan keprajuritan. Proses pengkaryaan tari Retna Tamtama terinspirasi dari karya drama tari Bismo Gugur dan Srikandhi Senopati. Penelitian ini menggunakan konsep 4P pemikiran Mel Rhodes yang terdapat dalam buku Utami Munandar berjudul “Kreativitas dan Keterbakatan Strategi Mewujudkan Potensi Kreatif dan Bakat”, pemikiran Srihadi mengenai analisis sintesis yang ditulis dalam disertasi berjudul “Wayang Babar Inovasi Wayang Orang”, dan konsep koreografi menurut Sumandyo Hadi dalam buku berjudul “Aspek-aspek dalam Koreografi Kelompok”. Nilai-nilai kreativitas dalam tari Retna Tamtama dianalisis dengan melihat elemen (1) pribadi, (2) proses, (3) faktor pendorong (press), dan (4) hasil (product). Selanjutnya, bentuk koreografi tari Retna Tamtama dianalisis dengan analisis sintesis yang meliputi (1) analisis, (2) sintesis, dengan melihat elemen koreografi yang meliputi (1) tema tari, (2) judul tari, (3) penari, (4) gerak tari, (5) musik tari, (6) rias dan busan, (7) properti tari, (8) pola lantai. Penelitian dilakukan dengan pendekatan kualitatif dan koreografis. Hal yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah (1) perjalanan hidup Nanuk Rahayu (1957-2016), (2) proses kreativitas Nanuk Rahayu dalam berkarya, (3) analisis sintesis bentuk koreografi tari Retna Tamtama. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa, nilai kreatif dapat dilihat dari kemampuan seseorang mengaktualisasikan ide gagasan dan mengimplementasikan pengalamannya dalam berkarya. Muatan kreatif dalam tari Retna Tamtama tercermin pada garap mediumnya, yaitu: meng-elaborasi, mengkombinasi, mengadopsi dari materi yang sudah ada, dan modifikasi pada garap medium lainnya, seperti rias, busana, serta pola lantai. Kata kunci: Tari Retna Tamtama, Kreativitas, dan Bentuk Koreografi.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Not controling keyword: | Tari Retna Tamtama, Kreativitas, dan Bentuk Koreografi. |
Subject: | 1. ISI Surakarta > Tari |
Divisions: | Faculty of Performance Arts > School of Dance |
User deposit: | UPT. Perputakaan |
Datestamp: | 25 Nov 2016 05:41 |
Last mod: | 25 Nov 2016 05:41 |
URI: | http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/662 |
Actions (login required)
View item |