EKSPLORASI FILM TOPENG KLANA UDENG DI SANGGAR MULYA BHAKTI INDRAMAYU

Downloads

Downloads per month over past year

Harahap, Rina Yanti (2023) EKSPLORASI FILM TOPENG KLANA UDENG DI SANGGAR MULYA BHAKTI INDRAMAYU. S3 thesis, ISI Surakarta.

[img] Text
DISERTASI RINA YANTI HARAHAP 2023 pot.pdf

Download (12MB)

Abstract

Eksplorasi film Topeng Klana Udeng di Sanggar Mulya Bhakti Indramayu terdapat pada eksplorasi stuktur cerita dan gaya bertutur cerita dengan menggunakan tembang Jawa Indramayu dari awal film hingga akhir film sebagai benang merah dalam penceritaan. Film Topeng Klana Udeng memiliki benang merah penceritaan dalam mentransformasikan “roh” tari tradisi topeng udeng dengan menggunakan tembang Jawa Indramayu menjadi bentuk tari, audio, visual, teknologi, dan musik yang di eksplorasi dengan “narasi segmental” yang dibingkai oleh akar tradisi yang menjelma dalam tema isi di balik wujud visual berupa film eksperimental. Eksplorasi gerak tari dimaksudkan untuk mendapatkan kesan magic pada dimensi visual film Topeng Klana Udeng. Film eksperimental ini memiliki kebaruan dengan penciptaan dimensi imaji dimana penari berpetualng menjelajah ke dalam dimensi ruang dan waktu secara virtual di benak penonton. Penciptaan dimensi virtual dimaksudkan untuk gravitasi ruang dan waktu semu dengan penggunaan setting dan waktu semu di dalam film. Film ini diperkuat dengan teknik efek double exposure dan video mapping. Eksperimen cara bertutur, struktur cerita, teknik visual, teknik musik, teknik gerak tari menghasilkan film eksperimental yang mengeksplorasi kombinasi teknik dan isi film dalam balutan imaji magis.

Type: Thesis (S3)
Not controling keyword: Topeng Klana Udeng, Film eksperimental, Eksplorasi
Subject: 1. ISI Surakarta > Penciptaan dan Pengkajian Seni
Divisions: Faculty of Graduate Programs > School of Doctoral Program (S3)
User deposit: Nyono Nyono Nyono
Datestamp: 05 Feb 2024 04:19
Last mod: 05 Feb 2024 04:19
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/6405

Actions (login required)

View item View item