PEMBENTUKAN KARAKTER 3 DIMENSI TOKOH ANGKASA, AURORA, DAN AWAN DALAM FILM NANTI KITA CERITA TENTANG HARI INI SEBAGAI PENGUAT DRAMATISASI MELALUI METODE KARAKTERISASI TOKOH

Downloads

Downloads per month over past year

KURNIAWAN, OLIVER CHANDRA (2022) PEMBENTUKAN KARAKTER 3 DIMENSI TOKOH ANGKASA, AURORA, DAN AWAN DALAM FILM NANTI KITA CERITA TENTANG HARI INI SEBAGAI PENGUAT DRAMATISASI MELALUI METODE KARAKTERISASI TOKOH. S1 thesis, ISI Surakarta.

[img]
Preview
Text
Oliver Chandra_18148143_UP.pdf

Download (2MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

PEMBENTUKAN KARAKTER 3 DIMENSI TOKOH ANGKASA, AURORA, DAN AWAN DALAM FILM NANTI KITA CERITA TENTANG HARI INI SEBAGAI PENGUAT DRAMATISASI MELALUI METODE KARAKTERISASI TOKOH (Oliver Chandra Kurniawan, 2022, hal i-xvi dan 1-122 halaman). Laporan Tugas Akhir Skripsi S-1 Program Studi Film dan Televisi, Jurusan Seni Media Rekam, Fakultas Seni Rupa dan Desain, Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta. Penelitian ini mengangkat film Indonesia berjudul Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini sebagai objek penelitian dengan berfokus pada karakterisasi tokoh utama dalam film tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk menjelaskan secara rinci bagaimana karakterisasi tiga dimensi yang terdapat dalam tokoh Angkasa, Aurora, dan Awan sebagai penguat dramatisasi film melalui metode karakterisasi tokoh yaitu metode langsung (telling) dan tidak langsung (showing). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi atau pengamatan dan studi pustaka. Hasil dari penelitian ini adalah deskripsi dari tokoh Angkasa yang memiliki karakter 3 dimensi sebagai berikut : (1) dimensi fisiknya termasuk ke dalam tipe atletis yang memiliki postur tubuh tinggi dan tegap, (2) dimensi psikologisnya termasuk ke dalam tipe koleris yang memiliki daya juang besar namun pendendam dan mudah tersinggung, (3) dimensi sosiologisnya merupakan seorang kakak yang selalu menjaga adiknya dan tinggal di perkotaan. Tokoh selanjutnya yaitu Aurora memiliki karakter 3 dimensi sebagai berikut : (1) dimensi fisiknya termasuk ke dalam tipe leptosom atau asthenis yang memiliki postur tubuh tinggi dan berat badan di bawah ideal, (2) dimensi psikologisnya termasuk tipe melankolis yang sering terlihat murung, (3) dimensi sosiologisnya merupakan seorang seniman yang tidak terlalu memiliki banyak teman dan bekerja sendiri sebagai seorang seniman. Sedangkan tokoh Awan memiliki karakter 3 dimensi sebagai berikut : (1) dimensi fisiknya termasuk ke dalam tipe piknis atau stenis yang memiliki postur tubuh cenderung pendek dan sedikit gemuk, (2) dimensi psikologisnya termasuk tipe sanguinis yang optimistis dan memiliki gairah hidup namun mudah dipengaruhi, (3) dimensi sosiologisnya merupakan seorang anak bungsu yang memiliki sahabat dekat dan selalu dimanja oleh keluarganya. Karakteristik dari tokoh Angkasa, Aurora, dan Awan juga digambarkan melalui penggunaan nama, penampilan, dialog, dan tindakan tokoh.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Karakter 3 Dimensi, Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini, Dramatisasi, Metode Karakterisasi Tokoh
Subject: 1. ISI Surakarta > Televisi dan Film
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Television and Film
User deposit: Eko Sulistyo S.Sn
Datestamp: 30 Nov 2022 08:29
Last mod: 30 Nov 2022 08:29
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/5745

Actions (login required)

View item View item