KEHIDUPAN PARA SENIMAN WAYANG ORANG RRI STASIUN SURAKARTA

Downloads

Downloads per month over past year

Sundari, Sundari (1998) KEHIDUPAN PARA SENIMAN WAYANG ORANG RRI STASIUN SURAKARTA. S1 thesis, ISI Surakarta.

[img]
Preview
Other (KEHIDUPAN PARA SENIMAN WAYANG ORANG RRI STASIUN SURAKART)
SUNDARI.PDF

Download (1MB) | Preview

Abstract

KEHIDUPAN PARA SENIMAN WAYANG ORANG RRI STASIUN SURAKARTA' SEBUAH STUDI KASUS (Sundari, 1998 viii dan 117 hal). Skripsi S-1 Program Studi Seni Tari, Jurusan Tari pada Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Surakarta. Tujuan utama studi ini adalah untuk mengenal dan/atau memahami secara mendalam bagaimana kehidupan para seniman di sebuah kelompok wayang orang panggung milik Pemerintah RI yang dikelola oleh Radio Republik Indonesia (RRI) Stasiun Surakarta. Kehidupan para seniman wayang orang ini diungkapkan mulai dari sejak berdirinya sampai pada masa penelitian ini dilakukan, 1996. Peneliti mencoba membuat deskripsi keadaan para seniman pendukung wayang di masa masih berstatus tenaga kontrak dan tenaga tetap secara selintas, sebagai bahan perbandingan dengan keadaan sekarang setelah berstatus pegawai negeri sipil (PNS). Kehidupan para seniman wayang orang RRI Surakarta sekarang (1996) dijabarkan secara khusus dan rinci yang mencakup latar belakang pendidikan, motivasi, keadaan ekonomi, serta kesungguhannya dalam bekerja. Data yang dijadikan bahan pembahasan didapat dengan memanfaatkan cara-cara kerja yang lazim dalam ilmu-ilmu humaniora; khususnya bidang studi kesejarahan dan sosiologi meskipun dilakukan dengan secara sederhana. Berkaitan dengan hal tersebut penelitian ini lebih tepat apabila digolongkan sebagai penelitian kualitatif. Dengan demikian metode pustaka, wawancara dan pengamatan sangat banyak membantu pada saat pengumpulan data. Dalam menganalisis masalah penelitian ini lebih banyak membandingkan dan menafsir berdasar pada informasi-informasi yang relevan. Dari data yang telah terkumpul, semenjak awal kelahirannya, telah menunjukkan bahwa para seniman wayang orang RRI Stasiun Surakarta memiliki semangat yang tinggi pada saat mereka bekerja. Semangat yang tinggi ini dapat diamati saat mereka mendapat giliran tampil dalam siaran radio tonil dan panggung, Sayang modal semangat ini tidak dapat diberdayakan secara optimal; disebabkan oleh beberapa hal di antaranya oleh kurang tegaknya disiplin. Kualitas para seniman wayang orang RRI Stasiun Surakarta sekarang sangat memprihatinkan apabila dibandingkan dengan para seniman pada masa masih berstatus tenaga kontrak dan tenaga tetap. Dalam penelitian juga diketahui bahwa pada umumnya para seniman sekarang telah merasa puas dan bangga dengan kehidupannya meskipun, secara ekonomi terhitung pas-pasan.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Kehidupan Seniman Wayang Orang, Stasiun RRI Surakarta, Semangat, Kerjasama
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: Nyono Nyono Nyono
Datestamp: 17 Jun 2022 09:25
Last mod: 17 Jun 2022 09:25
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/5366

Actions (login required)

View item View item