PENCIPTAAN KARYA FOTOGRAFI DOKUMENTER: “PETANI KOPI KARANGANYAR LAWU” DENGAN METODE EDFAT

Downloads

Downloads per month over past year

Prasetyo, Andry and Murtono, Taufik (2019) PENCIPTAAN KARYA FOTOGRAFI DOKUMENTER: “PETANI KOPI KARANGANYAR LAWU” DENGAN METODE EDFAT. Project Report. Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta, Surakarta. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
Andry Prasetyo, S.Sn., M.Sn..pdf

Download (948kB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id/

Abstract

Metode Entire, Detail, Frame, Angle, Time (EDFAT) belum begitu dikenal dalam dunia fotografi, khususnya di kalangan akademis. Akan tetapi, metode tersebut sebenarnya sudah lazim di kalangan praktisi, khususnya fotografer jurnalistik. Untuk itu, penelitian dan penerapan EDFAT menjadi penting dilakukan, mengingat dalam kenyataannya metode tersebut sangat efektif dan efisien saat diterapkan dalam pembuatan foto dokumenter. Penelitian artistik ini merupakan upaya untuk memahami dan menerapkan metode EDFAT dalam penciptaan foto dokumenter: “Petani Kopi karanganyar Lawu”. Subjek penelitian ialah Petani Kopi di Desa Ngargoyoso, Kawasan Gunung Lawu, Karanganyar. Penelitian ini memiliki beberapa tujuan, yaitu: 1) Mengetahui bagaimana metode EDFAT, dan penerapan metode EDFAT dalam penciptaan fotografi dokumenter. 2) Memahami dan Mengenalkan metode EDFAT yang sudah diterapkan dalam praktik oleh pewarta foto di dunia fotografi jurnalistik, kepada kalangan akademis khususnya yang mempelajari fotografi dokumenter. Luaran yang dicapai menyatakan bahwa metode EDFAT efektif digunakan untuk panduan dalam menyusun langkah-langkah mengidentifikasi objek foto dan mempersiapkan sudut pandang visual sebelum melakukan pemotretan. Langkahlangkah tersebut dapat berupa penentuan sudut pandang, menyusun bidang foto, menentukan waktu pemotretan, menentukan ruang tajam, terlebih khususnya dalam penciptaan fotografi dokumenter maupun esai foto. Metode EDFAT juga data diterapkan dalam proses observasi terhadap keberadaan obyek foto, yaitu saat pemotret melakukan langkah-langkah identifikasi sebuah obyek peristiwa di lokasi kejadian. Pengenalan metode EDFAT di lingkungan akademik menjadi sebuah kebutuhan yang mendasar bagi mahasiswa sebagai sarana untuk melatih kepekaan optis.

Type: Monograph (Project Report)
Not controling keyword: Metode EDFAT, Fotografi Dokumenter, Petani Kopi Karanganyar Lawu
Subject: 1. ISI Surakarta > Fotografi
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Photograpy
User deposit: UPT. Perpustakaan
Datestamp: 31 Jan 2020 03:12
Last mod: 31 Jan 2020 03:12
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/4099

Actions (login required)

View item View item