A’BIRING BONE

Downloads

Downloads per month over past year

Salawati, Bau (2015) A’BIRING BONE. S2 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
Deskripsi Karya Bau Salawati.pdf

Download (2MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

Sinopsis A’biring Bone adalah karya yang terinspirasi dari kehidupan para nelayan di Kabupaten Kepulaun Selayar khususnya nelayan di Kampung Tile-Tile. Ada hal menarik dari kehidupan para nelayan tersebut yaitu aktivitas mereka ketika hijrah ke salah satu kawasan pemukiman sementara di Kampung Kunyi’ yang masih berada dalam satu wilayah Kecamatan Bontosukuyu. Alasan perpindahan mereka adalah strategi yang mereka lakukan dalam mengatasi kondisi alam laut. Ketika musim angin barat tiba, atau ketika angin berhembus kencang mempengaruhi volume ombak di laut sehingga mempengaruhi keselamatan para nelayan ketika beraktivitas mencari ikan di laut. Oleh karena itu mereka memilih hijrah ke Kampung Kunyi’ dan membangun pemukiman sementara di sana. Karya ini di bagi dalam empat adegan yaitu adegan introduksi yang menggambarkan tentang proses kedatangan nelayan dari Kampung Tile-Tile ke Kampung Kunyi’ menggunakan perahu/sampan mereka. Adegan pertama menggambarkan tentang upacara ritual yang mereka lakukan ketika tiba di Kampung Kunyi’’. Dalam adegan ini menampilkan Tari Pakarena Ballabulo yang berasal dari Kecamatan Bontosikuyu dan kehadiran To Manurung dan empat orang penari yang sebagai simbol konsep Sulappa Appa. Adegan ke tiga menggambarkan tentang aktivitas masyarakatnya seperti aktivitas para nelayan dan aktivitas istri mereka ketika menunggu kedatangan sang suami. Adegan terakhir menggambarkan tentang pesta syukuran masyarakat setempat dengan menampilkan Tari Pamancak. Karya ini mengusung tema tentang perjuangan masyarakat Kampung Tile-Tile dalam mengarungi hidup menantang arus laut dengan berpindah tempat. Pengkarya berharap melalui karya ini memberikan apresiasi terhadap masyarakat setempat melalui pendekatan koreografi lingkungan dan juga sebagai ajang promosi ke khalayak umum yang nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat setempat

Type: Thesis (S2)
Subject: 1. ISI Surakarta > Penciptaan dan Pengkajian Seni
Divisions: Faculty of Graduate Programs > School of Master Program (S2)
User deposit: Pascasarjana
Datestamp: 24 Oct 2016 04:32
Last mod: 24 Oct 2016 04:32
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/404

Actions (login required)

View item View item