KOREOGRAFI SANCTAE FAMILIAE KARYA MATHEUS WASI BANTOLO

Downloads

Downloads per month over past year

Kinasih, Trisila Wahyu (2019) KOREOGRAFI SANCTAE FAMILIAE KARYA MATHEUS WASI BANTOLO. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
TRISILA WAHYU KINASIH (15134124).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Sanctae Familliae merupakan karya yang diciptakan oleh Matheus Wasi Bantolo untuk memperingati perayaan Hari Raya Natal tahun 2014. Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana koreografi Sanctae Familiae dan (2) bagaimana kreativitas Matheus Wasi Bantolo dalam karya tersebut. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan pendekatan koreografi. Untuk mendapatkan jawaban dari rumusan masalah tentang bentuk karya Sanctae Familiae menggunakan konsep dari Sumandiyo Hadi tentang elemen-elemen tari yang terdiri dari A.) gerak tari, B.) tata rias dan busana, C.) iringan tari, D.) lighting, E.) jumlah penari dan jenis kelamin, F.) tema, G.) ruang tari, H.) judul tari, I.) mode atau cara penyajian, J.) tipe/jenis tari. Untuk mengetahui kreativitas Matheus Wasi Bantolo mengunakan konsep dari Alma. M Hawkins. Kreativitas adalah kemampuan khusus untuk menciptakan sesuatu yang baru, untuk mencapai hal tersebut dilakukan tiga tahapan kreativitas yaitu eksplorasi, improvisasi, dan komposisi. Inti dari karya tersebut adalah pertarungan antara malaikat yang melambangkan kebaikan dan setan yang melambangkan keburukan, serta diibaratkan dengan hitam dan putih. Semua manusia sama dimata Tuhan yang artinya tidak ada bedanya. Karena cinta itu tidak mengenal kebaikan atau keburukan, karena Tuhan adalah cinta. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa koreografi Sanctae Familiae terbentuk dari pengalaman-pengalaman hidup Matheus Wasi Bantolo, dan karena keinginannya untuk memberi bentuk luar dari tanggapannya serta imajinasinya yang unik. Sanctae Familiae terwujud melalui gerak, musik, drama yang dikemas dalam bentuk opera, merupakan hasil kreativitas, kepekaan terdahap lingkungan, pengalaman hidup dan imajinasinya Matheus Wasi Bantolo. Sehingga ia berhasil menyajikan koreografi Sanctae Familiae dengan totalitas. Kata Kunci : Sanctae Familiae, koreografi, kreativitas

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Sanctae Familiae, koreografi, kreativitas
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 22 Nov 2019 07:15
Last mod: 22 Nov 2019 07:15
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3746

Actions (login required)

View item View item