KARAKTER KELASWARA DALAM TARI ADANINGGAR KELASWARA KARYA A. TASMAN

Downloads

Downloads per month over past year

Riskiana, Hesti Ayu Eka (2019) KARAKTER KELASWARA DALAM TARI ADANINGGAR KELASWARA KARYA A. TASMAN. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.

[img]
Preview
Other
HESTI AYU EKA RISKIANA.PDF

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian Karakter Kelaswara dalam Tari Adaninggar Kelaswara karya A. Tasman mendeskripsikan bentuk sajian tari Adaninggar Kelaswara dan penguatan karakter Kelaswara dalam tari Adaninggar Kelaswara. Pembahasan ini diperkuat dengan beberapa teori untuk menjawab permasalahan tersebut. Peneliti menggunakan teori Sumadiyo Hadi untuk membahas tentang bentuk sajian tari Adaninggar Kelaswara dan ketentuan-ketentuan dalam tari tradisi gaya Surakrata yang ditulis oleh Sastrakartika diperkuat dengan konsep hastasawanda untuk membahas penguatan karakter tokoh Kelaswara. Penelitian ini menggunakan metode penelitian participant reasech, data diperoleh secara langsung karena keterkaitan penulis dengan objek, studi pustaka, dan wawancara. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa tari Adaninggar Kelaswara memiliki nilai estetis melalui sudut pandang inderawi dari satu kesatuan elemen-elemen dan kualitas medium ungkap tari Adaninggar Kelaswara, sehingga dapat mempertegas karakter garap tari. Kekuatan dalam pencapaian karakter Kelaswara didasari tahapan-tahapan dari proses dan penerapan konsep. Hasil proses mengungkapkan kualitas karakter Kelaswara yang lembut, anggun, gagah berani, begitu pula dengan kualitas geraknya. Kata kunci: Tari Adaninggar Kelaswara, bentuk dan penguatan karakter Kelaswara.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Tari Adaninggar Kelaswara, bentuk dan penguatan karakter Kelaswara.
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 22 Nov 2019 06:49
Last mod: 22 Nov 2019 06:49
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3738

Actions (login required)

View item View item