PERAN AMIR YUSUF DALAM MEMPOPULERKAN KESENIAN JAMJANENG DI DESA PENIRON PEJAGOAN KEBUMEN

Downloads

Downloads per month over past year

Furoh, Imam (2019) PERAN AMIR YUSUF DALAM MEMPOPULERKAN KESENIAN JAMJANENG DI DESA PENIRON PEJAGOAN KEBUMEN. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
Imam Furoh - 15112117.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian berjudul “Peran Amir Yusuf dalam mempopulerkan Kesenian Jamjaneng di Desa Peniron Pejagoan Kebumen”, bertujuan untuk menggali strategi-strategi yang diterapkan oleh Amir Yusuf yang membuat kesenian Jamjaneng mencapai popularitasnya di Desa Peniron. Strategi-strategi yang diterapkan oleh Amir Yusuf membuka kesempatan untuk memperluas dakwahnya kepada masyarakat kejawèn, yang memiliki keyakinan kuat akan budaya mitis dan nilai-nilai yang diwariskan oleh para leluhurnya. Di samping budaya mitis, populernya kesenian Jamjaneng ditopang oleh kreatifitas Amir Yusuf dalam mengaransemen dan membuat teks lagu-lagu kesenian Jamjaneng. Pendekatan kualitatif, menjadi alat utama dalam penelitian ini, guna menggali pandangan emik dari para pelaku dan masyarakat terkait dengan keberadaan dan ekspresi dalam kesenian Jamjaneng di Desa Peniron, penggunaannya didukung oleh teori Pierre Bourdieu, yaitu teori Habitus yang mencakup Modal, Arena dan Praktik. Teori Habitus, digunakan peneliti untuk menggambarkan kesenian Jamjaneng sebagai susunan terstruktur yang dapat di wariskan dan dapat membuat praksis-praksis baru dalam kehidupan masyarakat Desa Peniron. Modal, digunakan peneliti untuk menggambarkan berbagai peran Amir Yusuf, dalam masyarakat di Desa Peniron yang membuat tokoh tersebut menempati posisi-posisi sosial dalam masyarakat dan berdampak pada diterimanya kesenian Jamjaneng di seluruh lapisan masyarakat, termasuk oleh masyarakat kejawèn yang mempunyai kepercayaan terhadap budaya mitis. Arena, digunakan peneliti untuk menggambarkan realitas sosial dalam kehidupan masyarakat Desa Peniron. Praktik, digunakan peneliti untuk mengurai strategi-strategi Amir Yusuf yang berdampak pada populernya kesenian Jamjaneng di Desa Peniron. Hasil penelitian menyebutkan bahwa, kontribusi kesenian Jamjaneng sangat besar untuk mengajarkan nilai-nilai kebajikan dalam kehidupan masyarakat di Desa Peniron. Hal ini tidak luput dari peran Amir Yusuf. Strategi Amir Yusuf menggunakan sesaji dalam lagu kesenian Jamjaneng berhasil membuat kesenian ini diterima di masyarakat kejawèn di Desa Peniron. Janeng putri digunakan dengan aransemen-aransemen dan teks lagu kreasi Amir Yusuf membuat kesenian Jamjaneng diterima di semua lapisan masyarakat Desa Peniron, hingga kesenian Jamjaneng dapat populer dan dinikmati hingga kini, baik oleh masyarakat Desa Peniron maupun masyarakat Kabupaten Kebumen secara lebih luas. Kata kunci: peran, Amir Yusuf, kesenian Jamjaneng, masyarakat Peniron dan nilai-nilai kehidupan.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: peran, Amir Yusuf, kesenian Jamjaneng, masyarakat Peniron dan nilai-nilai kehidupan.
Subject: 1. ISI Surakarta > Etnomusikologi
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Etnomusicology
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 20 Nov 2019 02:34
Last mod: 20 Nov 2019 02:34
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3705

Actions (login required)

View item View item