KOREOGRAFI BARAPAN KEBO’ KARYA SURDIANAH

Downloads

Downloads per month over past year

WILANDARI, LEADYA (2019) KOREOGRAFI BARAPAN KEBO’ KARYA SURDIANAH. S1 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA (ISI) SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
LEADYA WILANDARI.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

Skripsi berjudul koreografi Barapan Kebo’ karya Surdianah, adalah penelitian tentang Tari Barapan Kebo’ karya Surdianah yang diciptakan pada tahun 2011. Penelitian ini membahas tentang koreografi Barapan Kebo’ yang meliputi pencipta, ide, bentuk tari, proses penciptaan, dan adaptasi permainan Barapan Kebo’ menjadi Tari Barapan Kebo’. Untuk menjawab permasalahan di atas menggunakan teori: bentuk tari menurut Suzanne K Langer yang telah diterjemahkan oleh Fx. Widaryanto, penciptaan karya tari dengan dasar tradisi setempat oleh Matheus Wasi Bantolo, dan adaptasi menurut Irwan Abdullah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitik. Pengumpulan data menggunakan: observasi langsung dengan melihat permainan Barapan Kebo’, dan Tari Barapan Kebo’; wawancara dilakukan dengan koreografer, penari, penata musik, dan penasehat tari; studi pustaka menggunakan baik tertulis maupun pandang dengar. Koreografi Barapan Kebo’ terdiri dari urutan sajian; Bagian satu menggambarkan pengenalan permainan, bagian dua menggambarkan permainan penari lutar, dan bagian tiga menggambarkan penutup, siap berbenah dan merayakan kemenangan. Bagian gerak yang digunakan dalam koreografi tari merupakan adaptasi dari permainan Barapan Kebo’ yaitu tujuh penari sebagai joki, kebo’, dan pembawa lutar, dengan properti lutar, dengan gerak tari tradisi seperti bagerik, marenjang, baselunte, kaliung lutar, dan gerak ngijik yang sudah dikembangkan kemudian disajikan dengan menggunakan instrumen musik tari seperti serunai, genang, santong serek dan gong; dan hubungan antar elemen. Proses penciptaan permainan Barapan Kebo’ menjadi Tari Barapan Kebo’ menunjukkan adanya proses adaptasi. Proses adaptasi ditunjukkan melalui unsur-unsur permainan seperti joki, kebo’, sandro, dan bentuk permainan dengan adanya awalan permainan melalui garis start, dan diakhiri dengan garis sakak, serta suasana permainan yang dituangkan ke dalam elemen-elemen tari seperti penari, gerak, properti, rias dan busana, pola lantai, dan musik tari. Hal ini menunjukkan permainan Barapan Kebo’ merupakan ekspresi kebudayaan dan Tari Barapan Kebo’ merupakan sesuatu tindakan individual sebagai unsur proses adaptasi. Kata Kunci : Tari Barapan Kebo’, Koreografi, dan adaptasi permainan menjadi Tari.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Tari Barapan Kebo’, Koreografi, dan adaptasi permainan menjadi Tari.
Subject: 1. ISI Surakarta > Tari
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Dance
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 14 Aug 2019 02:50
Last mod: 14 Aug 2019 02:50
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/3441

Actions (login required)

View item View item