KARYA MUSIK YOUTH KELOMPOK MUSIK SOLOENSIS (Kajian Proses Penciptaan Dan Makna Teks Lagu)

Downloads

Downloads per month over past year

Utomo, Bekti Setyo (2018) KARYA MUSIK YOUTH KELOMPOK MUSIK SOLOENSIS (Kajian Proses Penciptaan Dan Makna Teks Lagu). S1 thesis, FAKULTAS SENI PERTUNJUKAN.

[img]
Preview
Text
Bekti Setyo Utomo.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian dengan judul ” Karya Musik Youth Kelompok Musik Soloensis (Kajian Proses Penciptaan Dan Makna Teks Lagu)” ini merupakan penelitian kualitatif. Pokok penelitian ini difokuskan pada proses penciptaan karya musik Youth, dan juga makna teks lagu Youth. Kehadiran teks lagu dan struktur bentuk musik yang disajikan terdapat kontradiksi antara teks lagu kegelisahan dan bentuk garap musikalnya. Karya musik Youth yang diciptakan kelompok musik Soloensis menggunakan tangga nada mayor. Kemudian, penyusunan lagu tersebut membentuk karakter komposisi musiknya yang umumnya bernuansa ceria serta menggunakan instrumen yang tidak biasa dimainkan di karyakaryanya. Penelitian ini menggunakan pendekatan etnografi dan observasi. Peneliti terjun langsung untuk mengikuti proses latihan guna mendapatkan data dan informasi dari kelompok musik Soloensis. Selain itu, digunakan pula teori kreativitas sebagai pisau bedah untuk membahas proses penciptaan karya musik Youth kelompok musik Soloensis. Buku Ilmu Bentuk Musik yang disusun oleh Karl Edmund Prier digunakan untuk menganalisis struktur dan bentuk musik lagu Youth, sedangkan untuk membedah makna teks, peneliti menggunakan teori Semiotik Ferdinand De Saussure yang dikembangkan oleh Marcel Danesi dalam bukunya Pesan, Tanda dan Makna. Berdasarkan hasil kajian dalam tulisan ini dapat dinyatakan bahwa lagu Youth merupakan lagu yang di dalamnya terdapat muatan pesan merepresentasikan kegelisahan masa muda pengkarya. Pada akhirnya, muatan pesan pengkarya tersebut diwujudkan menjadi karya lagu dengan susunan komposisi musik yang berbeda yakni dengan mengkonstruksikan suasana gelisah dan sedih ke dalam tangga nada diatonis mayor yang umumnya sifat tangga nada tersebut adalah ceria. Kata Kunci: Proses, Penciptaan, Teks Lagu, Youth.

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Proses, Penciptaan, Teks Lagu, Youth.
Subject: 1. ISI Surakarta > Etnomusikologi
Divisions: Faculty of Performance Arts > School of Etnomusicology
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 17 Dec 2018 07:38
Last mod: 17 Dec 2018 07:38
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/2839

Actions (login required)

View item View item