PENCIPTAAN BOX SPEAKER DENGAN MOTIF JEPARA

Downloads

Downloads per month over past year

SUSANTO, IKHWAN (2018) PENCIPTAAN BOX SPEAKER DENGAN MOTIF JEPARA. S1 thesis, FAKULTAS SENI RUPA DAN DESAIN.

[img]
Preview
Text
IKHWAN SUSANTO.pdf

Download (15MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK IKHWAN SUSANTO, NIM: 12147106. “PENCIPTAAN BOX SPEAKER DENGAN MOTIF JEPARA” deskripsi karya. Program Studi S-1 Kriya Seni, Jurusan Kriya, Institut Seni Indonesia Surakarta. Barang kriya saat ini juga tidak hanya dibuat sederhana sebagai benda fungsional serta tidak sedikit kriyawan dengan kreativitas, namun sentuhan tangan terampilnya menjadikan barang kriya mempuyai nilai seni dan keindahan. Kriyawan seringkali mengolah barang produknya dengan menambahkan hiasan, ukiran goresan, pewarnaan dengan teknik tertentu, yang pada akhirnya menambah keindahan barang tersebut. Speaker merupakan sebuah benda elektronik yang berfungsi sebagai pengeras suara yang ditimbulkan dari tape, radio, ataupun compack disk. Karya yang dibuat penulis yakni box speaker subwoofer dan box speaker komputer dengan menggunakan motif Jepara sebagai elemen hias pada box speaker. Motif Jepara merupakan stiliran dari bentuk-bentuk tumbuhan yang menjalar. Umumnya penggambaran motif Jepara dipadukan dengan burung merak, tetapi sangat berbeda degan penciptaan box speaker ini karena motif Jepara dipadukan dengan burung perkutut. Penciptaan karya tugas akhir box speaker menggunakan pendekatan estetika, meliputi wujud atau rupa, bobot atau isi, dan penampilan atau penyajian. Sedangkan untuk perwujudan karya menggunakan langkah-langkah penciptaan karya seni tiga tahap enam langkah. Tahap pertama, yakni eksplorasi meliputi pengamatan lapangan, penggalian sumber referensi, dan penggalian landasan teori, acuan visual. Tahap kedua, yakni perancangan meliputi menuangkan ide gagasan, dan rancangan sketsa alternatif. Tahap ketiga, yakni perwujudan meliputi pembuatan gambar teknik sampai proses perwujudan, dan evaluasi atau penilaian terhadap karya yang telah diselesaikan. Material box speaker dalam karya ini menggunakan bahan kayu jati atau java teak (tectone grandis L.f) dan kayu olahan (MDF). Pembuatan tersebut menggunakan teknik pertukangan kayu (kontruksi) dan teknik ukir relief dan ukir tembus. Teknik ukir relief adalah pembentukan motif ornamen pada permukaan kayu yang dilakukan dengan menonjolkan dimensi motif hias secara luas, serta mampu menampilkan bentuk motif hias secara dinamis, perspektif, tinggi rendah sehingga bentuk ukiran tampak lebih hidup. Ukir tembus atau krawangan adalah pembentukan motif hias pada permukaan kayu dengan cara menghilangkan (menembus) semua dasaran motif sehingga menjadi tampak krawangan. Alat yang digunakan adalah alat pertukangan kayu dan alat ukir kayu lengkap serta tambahan alat guna mempermudah pengerjaan. Setelah proses pembuatan selesai finishing karya menggunakan politur yang pengaplikasianya dengan cara semprot dan oles. Kata kunci: Ukir kayu, Motif Jepara, Box speaker

Type: Thesis (S1)
Not controling keyword: Ukir kayu, Motif Jepara, Box speaker
Subject: 1. ISI Surakarta > Kriya Seni
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Craft Study Program
User deposit: UPT. Perputakaan
Datestamp: 07 Dec 2018 08:20
Last mod: 07 Dec 2018 08:20
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/2693

Actions (login required)

View item View item