PENGETAHUAN PADA TENUN GEDOG TUBAN

Downloads

Downloads per month over past year

Rahmawati, Junende (2018) PENGETAHUAN PADA TENUN GEDOG TUBAN. S2 thesis, INSTITUT SENI INDONESIA SURAKARTA.

[img]
Preview
Text
Tesis Junende.pdf

Download (2MB) | Preview
Official url: http://repository.isi-ska.ac.id

Abstract

INTISARI Tesis berjudul “Pengetahuan Pada Tenun Gedog Tuban” memuat tentang pengetahuan masyarakat Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban. Penelitian ini difokuskan pada penelitian masyarakat Kerek serta kain tenun gedog sebagai hasil budayanya dengan tujuan mendapatkan pengetahuan tentang pembuatan, wujud produk, cara pewarisan pengetahuan, serta daya tahan budayanya. Metode yang digunakan adalah etnografi dengan pendekatan etnografi pula. Teknik analisis yang digunakan sesuai metode etnografi yakni analisis domain dan taksonomi. Tenun gedog Tuban salah satu produk budaya dari pengetahuan asli masyarakat Kerek yang diwariskan dari nenek moyangnya. Pengetahuan asli tersebut tertuang pada pengetahuan pembuatannya, hasil atau wujud produk. Pengetahuan pembuatan dapat dilihat dari teknologi yang digunakan meliputi bahan, alat, proses (teknik atau cara) yang dilakukan masyarakat dalam memproduksi tenun gedog Tuban. Kekhasan bahan dan alat yang digunakan merupakan hasil respon masyarakat terhadap alam sekitarnya. Kekhasan teknik atau cara dan proses yang dilakukan dalam mengubah bahan dengan memanfaatkan alat yang diciptakan menunjukkan tingkat kecerdasan masyarakat Kerek dalam mempertahankan hidup dan menciptakan peradaban. Selanjutnya hasil berupa wujud produk berupa berbagai ragam karya seni tekstil memuat simbol-simbol atau lambang yang merupakan manifestasi pemikiran dan keyakinan masyarakat pemiliknya. Proses penciptaan simbol yang digambarkan pada motif berbagai kain hasil pembuatan merupakn capaian tertinggi budaya masyarakat Kerek. Makna yang diyakini adalah suatu bentuk kekuatan religi masyarakat terhadap kekuasaan Tuhan. Pengetahuan tenun gedog Tuban tersebut tetap lestari dan bertahan karena adanya pewarisan kepada anak cucu berikutnya. Pewarisan terkait dengan daya tahan budaya tenun gedog Tuban dalam melewati jaman sampai saat ini. Daya tahan budaya dikaitkan dengan publikasi yang diperoleh dari sumber media sosial yang berkembang pada masa kini. Capaian penelitian ini ialah pemahaman mengenai pengetahuan asli/ tradisional/ lokal sebagai pengetahuan khusus yang dipelajari dan dipahami dari sudut pandang pemiliknya (emik). Kata kunci:pengetahuan, pewarisan, daya tahan.

Type: Thesis (S2)
Subject: 1. ISI Surakarta > Penciptaan dan Pengkajian Seni
Divisions: Faculty of Graduate Programs > School of Master Program (S2)
User deposit: Pascasarjana
Datestamp: 21 May 2018 02:17
Last mod: 21 May 2018 02:17
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/2397

Actions (login required)

View item View item