MESIN SEBAGAI INSPIRASI PENCIPTAAN KARYA SENI GRAFIS

Downloads

Downloads per month over past year

Besari, Besari (2017) MESIN SEBAGAI INSPIRASI PENCIPTAAN KARYA SENI GRAFIS. ISI Press, Surakarta. ISBN 978-602-61933-8-4

[img]
Preview
Text
Buku Seni Grafis.pdf - Published Version

Download (36MB) | Preview
Official url: http://penerbitan.isi-ska.ac.id/

Abstract

Besari sebagai penulis dan pencipta karya, telah menuliskan dan mempresentasikan ide gagasan yang kritis pada masanya (1980an) ketika studi di ISI Yogyakarta. Besari melihat perkembangan teknologi yang dilihatnya berupa mesin-mesin industry, instalasi dan beberapa subyek terkait perkembangan teknologi yang dipahaminya. Karya-karya Besari dibuat dengan teknik relief print (cetak tinggi), dengan memanfaatkan sistem kerja reduksi (menggunakan satu klise untuk menghasilkan karya dengan warna lebih dari satu dalam membentuk subyek visualnya. Karya-karya seni grafis Besari, menangkap sebuah visual dari susunan dan keberadaan peralatan dalam suatu industry yang kemudian diekspresikannya dalam bentuk susunan visual berupa garis lurus, lengkung, diagonal dan bidang geometric, biomorfik yang memiliki volume yang mempresentasikan sebuah situasi kerja mesin-mesin yang dingin, kaku dalam susunan kerumitan serta irama industrial yang dirasakannya. Warna-warni yang dipilih pada karya-karya grafisnya, ada yang cenderung monochrome yaitu intensitas satu warna atau hampir sama pada subyek matter nya, namun warna background dibuat kontras. Besari meskipun mempresentasikan subyek visual seperti mesin-mesin yang keras, kaku namun dalam susunan visualnya dibuatnya dinamis tidak simetris dan kaku. Besari sangat memperhatikan komposisi kerumitan dan bidang kosong dalam sebuah susunan yang mewakili gagasannya akan teknologi yang terus bergerak, menelan, menguasai bahkan jadi solusi kehidupan yang diyakininya.

Type: Book
Not controling keyword: Seni Grafis, Cetak Tinggi, Inspirasi Penciptaan, Mesin
Subject: 1. ISI Surakarta > Seni Rupa Murni
Divisions: Faculty of Fine Art and Design > School of Fine Arts
User deposit: UPT. Perpustakaan
Datestamp: 21 Dec 2017 02:07
Last mod: 21 Dec 2017 02:07
URI: http://repository.isi-ska.ac.id/id/eprint/1804

Actions (login required)

View item View item